Ketua DPRD Merangin, Bantu Korban Angin Puting Beliung

foto (istimewa)

SIDAKPOST.ID, MERANGIN – Musibah alam berupa ‘angin puting beliung’ yang menghantam wilayah Desa Rawa jaya, Tabir Selatan, Merangin, pada Minggu, (8/3/2020) kemarin, berimbas pada rusaknya 7 rumah warga sekitar.

Mendengar kabar tersebut, Selasa, (10/3/2020) Herman Efebdi yang tak lain ketua DPRD Merangin menyempatkan diri mensambangi para korban angin puting beliung tersebut.

Tak sekedar dia bercengkrama dan menghibur warga yang terkena musiba alam tersebut, dalam kesempatan ini pun suami dari Ny Kisul ini memberikan bantuan sembako ala kadarnya terhadap para korban angin puting beliuang tersebut.

Baca Juga :  Paripurna DPRD Provinsi dengar Jawaban Gubenur Jambi terhadap Pandangan Fraksi

“Saya baru dengar kabarnya, makanya baru hari ini saya bisa mendatangi para korban angin puting beliung dan sedikit memberikan bantuan. Tak hanya tujuh rumah warga yang rusak akibat musiba tersebut, namun pagar sekolah SMKN 4 yang ada disekitar lokasi juga ambruk akibat musibah itu,” Singkat Herman Efendi. (hm)