Ketua DPR Fikar Azami Didaulat Sebagai Narasumber Sosialisasi Pemilu Damai

SUNGAI PENUH – Ketua DPRD Kota Sungai Penuh, Fikar Azami menghadiri kegiatan Rapat koordinasi Pemilu serentak tahun 2019, sekaligus sebagai narasumber,yang digelar Kantor Kesbangpol Sungai Penuh, Selasa (12/03/19)

Hadir juga pada acara tersebut Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Kota Sungai Penuh, Marsal, Kepala Kesbangpol Provinsi Jambi,Asnawi AB.KPU dan Banwaslu Sungai Penuh serta Kepala Desa dan tokoh masyarakat dalam Kota Sungai Penuh.

Kepala Kesbangpol Sungai Penuh, Leddy Sepdinal dalam sambutannya mengatakan kegiatan rapat koordinasi pemilu serentak tahun 2019 ini dilaksanakan untuk memantapkan pelaksanaan Pemilu serentak tahun 2019,17 April mendatang.

Baca Juga :  Reses di Tebo Tengah, Ketua DPRD Tebo Tampung Aspirasi Masyarakat

“Selaku pemerintah kita wajib mendukung demi suksesnya pelaksanaan pemilu tahun 2019 dan berpartisip”ungkapnya.

Sementara itu, Ketua DPRD Sungai Penuh, Fikar Azami mengapresiasi kegiatan rapat koordinasi pemilu serentak tahun 2019 yang dilaksanakan Kesbangpol Sungai Penuh, terutama dalam usaha memantapkan dan menyukseskan pelaksanaan Pemilu tahun 2019.

Baca Juga :  Cagub Jambi Al Haris Siap Bantu Mekarkan Kerinci Ilir, Tabir dan Bungo

“Ini pertama kali kita melaksanakan pemilu serentak pileg dan Pilpres, semoga bisa berjalan dengan sukses, aman. Sehingga Kota Sungai Penuh bisa jadi contoh di Provinsi Jambi,”harapnya. (Adv)