Dirinya ikhlas menyisihkan rezeki untuk membantu sesama. Karena ia yakin, satu kebaikan itu akan dibalas oleh Allah SWT dengan 10 sampai 700 kali lipat kebaikan.
“Bantuan rumah untuk pak Mahmud ini tak ada unsur lain. Saya tersentuh saja dan ingin membuat mereka bahagia dengan memilki rumah baru. Semoga ini bermanfaat,”tuturnya.
Kapolres Bungo AKBP Mokhamad Lutfi, SIK menyampaikan terimakasih kepada JOIN yang sudah memberikan informasi positif. Ia juga berpesan, tiga amalan di dunia yang terus mengalir pahalanya meski yang memberi sudah meninggal.
“Sedekah jariyah, ilmu bermanfaat, dan do’a anak sholeh. Dalam amal jariyah, jangan sekali-kali mengungkit kebaikan karena akan menghilangkan pahalanya,” tutur Lutfi.
Acara disudahi dengan do’a selamat oleh pegawai syara’ masjid setempat setelah rombongan mengecek langsung kondisi rumah yang sudah dibangun. (jul/red)