Tebo  

Kades Teluk Lancang Angkat Bicara, Terkait Pendistribusian BLT-DD

SIDAKPOS.ID, TEBO – Pemerintah Desa (Pemdes) Teluk Lancang Kecamatan Vll Koto Kabupaten Tebo akhirnya angkat bicara terkait pendistribusian BLT-DD tahun 2020 di desanya.

Agar tidak menuai kesalahpahaman antara warga masyarakat dengan Pemdes. Oleh karena itu, sangat perlu mengklarifikasi agar publik tahu tidak salah persefsi.

Perlu diketahui Kuota BLT-DD Desa Teluk Lancang berjumlah 143 KK, tetapi Pemdes Teluk Lancang saat melakukkan pendataan dilapangan jumlah warga yang tergolong kurang mampu dan terdampak Copid-19 hanya 99 KK, hal tersebut sesuai kriteria dan aturan yang telah di tetapkan oleh Pemerintah Pusat dan Daerah Kabupaten Tebo.

Baca Juga :  BKTM Brigpol Roy, Ajak Generasi Muda Hidup Mandiri Berwira Usaha

Saat dijumpai Kepala Desa Teluk Lancang Sapriadi diruang kerjanya mengatakan, membenarkan bahwa kuota BLT-DD Desa Teluk lancang tahun 2020 Sebanyak 143 KK.

Setelah pemdes mendata tdecara akurat ternyata hanya terdapat 99 KK warga yang tergolong tidak mampu dan terdampak Copid-19 sesuai dengan Kriteria dari Pemerintah Pusat.

Pemdes Teluk Lancang sudah bekerja susuai aturan dan juknis dari pemerintah terkait penyaluran BLT-DD, pihaknya berpedoman ke aturan bukan kebijakan pribadi.

“Terkait Kuota BLT-DD bila dihabiskan dan sementara tidak susuai dengan jumlah warga yang berhak menerim, maka Pemdes Teluk Lancang menyalahi aturan dan bisa di jerat hukum,” ucap Kades Teluk Lancang Sapriadi.

Baca Juga :  Meriahkan MTQ Ke-16 Tingkat Kabupaten Tebo Panitia Gelar Pawai Ta'ruf

Kades Teluk Lancang menjelaskan lebih jauh, bahwa BLT-DD Desa Teluk Lancang tahap pertama sudah disalurkan kepada warga yang berhak menerimanya.

Terkait penyaluran BLT-DD tahab kedua Pemdes bersama BPD terus mengcroscek atau evaluasi data penerima di lapngan.

“Apabila didalam evaluasi ini masih ada ditemukan warga yang tergolong kurang mampu dan berhak menerima BLT-DD, akan kita masukkan dalam daftar tambahan, kita tetap musyawarahkan bersama BPD, ” tutup Kades.