Hujan Deras Disertai Angin Kencang Pohon Tumbang ke Jalan

Tampak Petugas Kepolisin Sedang Bersihkan Pohon Tumbang/Foto : ,sidakpost.id (Wir)

SIDAKPOST,ID. MUARO JAMBI –  Hujan disertai angin kencang membuat pohon tumbang dan menutupi ruas jalan di KM 29 Bukit Baling, Kecamatan Sekernan, kabupaten Muaro Jambi. Akibat akses lalu lintas macet, Kamis (17/3/2022).

Kasi Humas Polres Muaro Jambi AKP Amradi. menyampaikan, sempat terjadi kemacetan panjang di jalan lintas Jambi Merlung di KM 29 Bukit Baling sore tadi.

Kemacetan tersebut diakibatkan pohon tumbang yang berada di pinggir Jalan, tumbangnya pohon tersebut akibat angin kencang disertai hujan deras.

Baca Juga :  Jasa Raharja Sampaikan Santunan Pengendara Sepeda Motor Menabrak Truk di Betara

“Tadi anggota Satlantas Polres Muaro Jambi sedang patroli rutin melihat hal itu langsung mengambil tindakan dan mengatur arus lalu lintas dan bersihkan pohon yang tumbang tersebut,”ujarnya.

Baca Juga :  Sukseskan Vaksinasi Anak, AKBP Yuyan Zoom Meeting Bersama Kapolri

Lanjutbya, empat personil yang turun kelapangan, membersihkan pohon yang tumbang tersebut, dan mengatur arus lalu lintas. Saat ini kondisi arus lalulintas sudah berjalan normal seperti biasa.

“Kami menghimbau kepada pengguna jalan raya baik roda dua dan empat, agar berhati-hati membawa kendaraannya, apalagi di saat hujan,”tandas Amradi. (wir)