SIDAKPOST.ID, BUNGO – Turnamen sepak bola Bintang Timur Cup ke 9 yang berlangsung di Dusun Pulau Batu, Kecamatan Jujuhan Ilir resmi di tutup, Senin (28/3/2022). Dalam penutupan ini dihadiri langsung Gubernur Jambi Dr. H Al Haris dan Bupati Bungo H Mashuri.
Partai akhir dalam perebutan juara ini, mempertemukan kesebelasan tuan rumah berhadapan Club Bina Sakti Dusun Tanjung Belit. Dimana hasil akhir di menangi kesebelasan tuan rumah Bintang Timur Pulau Batu dengan Skor akhir 1-0.
Dalam pertandingan ini berlangsung sengit, kedua kesebelasan menampilkan permainan terbaiknya. Pada babak pertama kedudukan berlangsung imbang dengan skor kacamata 0-0.
Selanjutnya, memasuki babak kedua kedua kesebelasan masih memainkan tempo tinggi, bahkan pada menit ke 84 pemain Bintang Timur berhasil menjebolkan gawang Bina Sakti. Skor itu bertahan hingga peluit akhir pertandingan.
Gubernur Jambi Dr H Al Haris dalam sambutannya mengatakan Pemerintah Provinsi Jambi melalui Dinas Pemuda dan Olahraga selalu berupaya meningkatkan prestasi olahraga termasuk sepak bola,
Mari terus membina semua cabang olahraga, dan mengucapkan terima kasih kepada semua pemain yang telah menampilkan permainan terbaiknya yang tetap menjunjung tinggi sportifitas, yang perlu di contoh bagi semua.
“Tetaplah berolahraga karena dengan berolahraga akan membentuk jiwa dan kepribadian yang sehat sebagaimana semboyan yang berbunyi didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat pula,”katanya.
Selain Gubernur Jambi dan Bupati Bungo, hadir juga pada penutupan ini, Sekda Bungo, Ketua Askab PSSI Bungo, Para Kepala OPD, Camat, Tokoh Masyarakat, Kapolsek Jujuhan dan undangan lainnya. (jul)