Gedung Megah Shokaido Bungo Diresmikan

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Setelah sukses menggelar ujian DAN atau kenaikan sabuk coklat ke sabuk hitam shokaido Bungo menggelar syukuran gedung megah Shokaido di Kelurahan Sungai Binjai, Kecamatan Bathin III, Kabupaten Bungo, Minggu (4/04/2021).

Ketua Pengda Shokaido Bungo Darwandi mengatakan, suksesnya acara ujian DAN dan dilanjutkan syukuran gedung baru Shokaido Bungo tidak lepas dari kerja keras dari seluruh pengurus Shokaido.

“Saya sangat bangga dan saya senang karena berkat kerja keras dan semangat dari semua pengurus Shokaido Bungo. Terutama kepada pembina Shokaido yakni bang Syamsul Bahri,” ujarnya.

Baca Juga :  Nekat Remaja di Bungo, Gelar Aksi Balap Liar di Jalinsum Dini Hari

Darwandi juga mengatakan, diadakan ujian DAN nasional di kabupaten Bungo ini, merupakan semangat dan prestasi yang sangat membanggakan dan salut karena semangat sangat luar biasa.

“Kami berharap pemerintah kabupaten Bungo bisa membantu mensukseskan segala kegiatan yang dilaksanakan oleh Shokaido. Karena setelah sukses ujian DAN kedepan Pengda Shokaido Bungo akan menggelar kejuaraan nasional,” tutupnya.

Bupati Bungo, H Mashuri melalu asisten 1 Zul Padli, SE, menyampaikan ucapan maaf ketidak hadiran bapak Bupat Bungo hal itu disebabkan karena ada sesuatu hal. Pemerintah mendukung penuh kegiatan yang dilaksanakan oleh Shokaido Bungo.

Baca Juga :  Safari Politik Maidani Disambut Antusias Oleh Masyarakat

“Mari kita bangkit semangat generasi muda untuk melakukan kegiatan positif seperti kegiatab karateka Shokaido di Sungai Binjai ini. Kami bangga karena ada gedung megah milik Shokaido,”kata Zul Padli.

Diakui Zul, kalau untuk membangun gedung semegah ini memang tidak lah mudah dan perlu waktu. Tapi shokaido bisa membangun gedung semagah ini.

“Mari kita dukung semua kegiatan yang dilaksanakan oleh pengurus Shokaido Bungo. Ini pengorbanan yang sangat luar biasa dan patut kita apresiasi,”ungkap Zul.