Duta Kawat Pemateri Latihan Jurnalistik Siswa di SMAN 7 Tebo

Tampak pemateri dari Forum Kawat Tebo, pada pelatihan Jurnalistik Siswa di SMAN 7 Tebo. Foto : sidakpost.id/Amir. Tebo

Kepsek SMAN 7 Tebo Witentireli mengucapkan terimakasih atas kehadiran perwakilan dari Kawat Tebo yang memenuhi undangan kami, sebagai pemateri pelatihan jurnalistik siswa di sekolahan ini.

“Kami atas nama dewan guru disekolah ini mengucapkan terimakasih kepada pemateri dan pendampingnya hadir disekolah ini, diharapkan sinergitas dan kemitraan terus berkesinambungan dimasa mendatang,” ucap Witentireli.

Terpisah, Amir said Penasehat Kawat Tebo yang juga awak media sidakpost.id memberikan apresiasi kepada pemateri dari Kawat yang mengisi pelatihan Jurnalistik di SMAN 7 Tebo, dengan harapan pelatihan Jurnalistik seperti ini dapat diikuti oleh sekolahan lainnya, dengan pemateri dari Forum Kawat maupun Lembaga Kewartawanan lainnya.

Baca Juga :  Sinergi Bagi Negeri, Sinsen Gelar Aksi Donor Darah
Baca Juga :  Kelola Dana Amanat, BPJS Kesehatan Gelontorkan Klaim 113,47 Triliun

” Saya mengapresiasi kepada pihak SMAN 7 Kabupaten Tebo yang telah membuka forum pelatihan Jurnalistik sebagai ekstrakurikuler di sekolah tersebut, ” ujar Amir Said. (asa)