Dukung Serbuan Ter, 700 Kotak Keramik Didatangkan dari Prabumulih

Tampak Prajurit Kodim 0416/Bute sedang menurunkan keramik dari truk untuk dikirim ke lokasi serbuan teritorial Kodim 0416 Bute. Foto : zakaria

SIDAKPOST.ID, BUNGO –  Sebanyak 700 kotak keramik dari prabumulih, tak lain untuk mendukung program teritorial di Kodim 0416/Bungo Tebo. Itu dibenarkan oleh Dandim Letkol Inf Arianto Maskare Subagio.

“Program teritorial ini adalah progran dari bapak Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurahman ini bertujuan membantu kesulitan Rakyat di setiap wilayah dalam rangka mencapai kemanunggalan TNI dan rakyat,”ucap Dandim.

Dijelaskan, berbagai pembangunan yang dilaksanakan dalam Serbuan Teritorial di wilayah Kodim 0416/Bute meliputi pembuatan MCK, rehab Mushola dan Gereja, rehab Madrasah.

Baca Juga :  Sertu Syafrizal Babinsa Pematang Sapat Yang Baru, Siap Sinergi Lintas Sektoral

“Ada juga pembuatan sumur galian, pembuatan Bak sampah, peningkatan jalan cor, rehab jembatan serta rehab rumah warga yang tidak layak huni (RTLH), semua program tersebut di fokuskan di beberapa kecamatan yang berbeda di wilayah Kodim 0416/Bute,” kata Letkol Arianto.

Dandim juga menegaskan, program ini tidak hanya kegiatan pembangunan fisik saja, ada juga kegiatan non fisik diantaranya pembagian Bansos serta pembekalan UMKM bagi masyarakat yang saat ini sangat membutuhkan.

Baca Juga :  Pria Tanpa Identitas Tewas Laka Tunggal di Vll Koto

“Serbuan territorial juga memantapkan kemanunggalan antara TNI dengan rakyat, dalam rangka mewujudkan kesejahteraan sosial, serta sebagai wujud darma bakti TNI untuk membantu menangani permasalahan sosial dan kemanusiaan yang terjadi di wilayah, “tutupnya. (zek)