Dewan Minta Pemkab Muaro Jambi Bangun Box Culvert Jalan Utama Desa

Anggota DPRD melihat langsung Kondisi Jalan Nyogan yang banjir Banjir. Foto : sidakpost id/nawir. Biro Muaro Jambi

SIDAKPOST.ID, MUARO JAMBI – Anggota  DPRD Muaro Jambi Robinson Sirait, minta Pemerintah Kabupaten serius menangani ruas jalan utama Desa Nyogan- Bahar yang kerap terkena banjir di saat hujan deras.

Dimana banjir yang menggenangi ruas jalan tersebut membuat akses masyarakat sangat terganggu, terutama membawa hasil pertanian.

“Kondisi tersebut pemerintah harus gerak cepat membangun box culvert dikawasan tersebut,” ujar Robinson anggota DPRD Muaro Jambi, Jumat (2/06/2023).

Baca Juga :  Ketua DPRD Jambi Buka Pelatihan Petugas Regsosek Tahun 2022

Dikatakan, ruas jalan ini memang kerap sekali banjir. Akibat kondisi jalan itu yang banjir, masyarakat harus mencari jalan alternatif lain dan memakan waktu lebih lama.

“Ini termasuk akses utama. Kita berharap Pemerintah Muaro Jambi serius dalam menangani permasalahan jalan ini,” katanya.

Baca Juga :  Resmi KUA Rantau Pandan, Ditetapkan Sebagai Piloting Revitalisasi

Dikatakan, DPRD Muaro Jambi telah mengesahkan anggaran untuk perbaikan jalan tersebut melalui program GSL.

Untuk itu, dia berharap perbaikan itu bisa mengurangi masalah yang terjadi di lapangan.

“Saya mengusulkan agar di sana ditambah satu box culvert, jadi aliran air bisa lancar,” katanya. (wir)