Deteksi Dini dan Akselerasi Arahan Menteri Imipas, Lapas Bungo Kembali Geledah Kamar Hunian

Deteksi Dini dan Akselerasi Arahan Menteri Imipas, Lapas Bungo Kembali Geledah Kamar Hunian. Sabtu (9/11). Foto : Humas Lapas Bungo

SIDAKPOST. ID,BUNGO – Sebagai bentuk deteksi dini dan akselerasi arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Satops Patnal Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Muara Bungo kembali menggelar razia kamar hunian Warga Binaan. Kegiatan ini dipimpin langsung Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Muara Bungo, Ismail. Sabtu (09/11/24).

Dalam pelaksanaannya, Tim Satops Patnal menyisir satu-persatu kamar hunian pada blok Bougenville serta memeriksa barang-barang milik Warga Binaan. Tak hanya itu, petugas juga melakukan penggeledahan badan bagi setiap Warga Binaan yang akan memasuki kamar setelah selesai dicek oleh petugas. Seperti biasanya, sasaran razia ialah sterilisasi terhadap barang-barang berbahaya dan terlarang di dalam Lapas.

“Kami ingin memastikan Lapas Bungo bersih dari barang-barang terlarang dan berbahaya dan ini juga sesuai dengan arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan dalam mendukung program Asta Cita Presiden Republik Indonesia. Razia terus dilakukan sebagai bentuk responsif dan aksi nyata kami demi terciptanya Lapas Bungo yang aman dan konfusif,” kata Ismail.

Baca Juga :  Petani Karet Kampung Hamas Curhat Harga Getah Murah ke Cawabup Dr Erick

Berlangsung selama kurang lebih satu jam, Tim Satops patnal tidak menemukan adanya barang-barang elektronik maupun narkoba. Tim hanya menemukan benda-benda berbahaya yang dapat berpotensi disalah gunakan oleh Warga Binaan seperti sendok, kaca, gunting, besi-besi, dan speaker rakitan.

Baca Juga :  Gubernur Al Haris Pastikan Kesiapan PSU Pilkada Bungo

“Razia kali ini kami tidak menemukan handphone maupun narkoba tetapi kami menyita beberapa benda-benda yang ditakutkan bisa digunakan untuk hal-hal yang negatif oleh Warga Binaan. Selanjutnya hasil penggeledahan kami amankan dan dimusnahkan,” jelas Yudhistira Ka. Pengamanan Lapas Bungo.