Deklarasi Kampus Bersinar, Ketua BNK Bungo Terima Penghargaan dari Kepala BNNP Jambi

Ketua BNK Bungo Terima Piagam Penghargaan dari Kepala BNNP Jambi, Selasa (11/9).

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Bungo menggelar Deklarasi kampus bersih dari narkoba (Bersinar), bertempat di Ruang pola Kantor Bupati Bungo, Selasa (12/9/2023).

Dalam kegiatan ini, juga dilakukan pengukuhan Satuan Tugas (Satgas) anti narkoba, diikuti oleh Ratusan Mahasiswa dari empat perguruan tinggi di Kabupaten Bungo yakni IAKSS, UMMUBA, IAI Yasni, dan UMB.

Wabup Bungo Foto Bersama usai Deklarasi Kampus Bersinar

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala BNN Provinsi Jambi, Brigjen Pol. Wisnu Handoko, Ketua BNK Bungo, H Safrudin Dwi Apriyanto, Unsur Forkompinda, Ketua LAM, MUI, para Rektor, kepala Opd, dan undangan lainnya.

Baca Juga :  AKBP Fitria Mega Cek SPBU di Tebo Tengah, Pasca Kenaikan Harga BBM

Ketua BNK Bungo, H Safrudin Dwi Apriyanto mengatakan, Pemerintah Kabupaten Bungo akan terus berkomitmen berperan aktif dalam kegiatan pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan peredaran gelap narkoba.

Berbagai upaya dalam hal ini BNK Bungo telah dilakukan, seperti penyuluhan dan sosialisasi bahaya narkoba ke berbagai kalangan mulai dari masyarakat, pelajar, Mahasiswa.

“Pada hari ini kita melaksanakan kegiatan Deklarasi kampus bersinar, yang diikuti oleh empat kampus dalam Kabupaten Bungo, dan sekaligus melantik 100 orang relawan anti narkoba dari kampus tersebut. Mudah-mudahan dengan komitmen kita bersama ini, dapat mempersempit ruang gerak peredaran narkoba di Kabupaten Bungo,”katanya.

Baca Juga :  Warga Yang Akan Mudik Lebaran, Babinsa Syaipul : Rumah Dititipkan Tetangga

Lebih lanjut Wakil Bupati Bungo itu juga mengapresiasi kepada para Rektor dan mahasiswa dari empat kampus di Kabupaten Bungo yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini.

“Ini adalah bentuk komitmen kita bersama, berkolaborasi dalam mempersempit peredaran narkoba terutama nya bagi kalangan generasi muda, dan mewujudkan Kampus yang bersih dari narkoba,”Ujarnya.