Danrem 042/Gapu Terima Paparan Kesiapan TMMD ke 106 Kodim Sarko

Disamping itu juga ada kegiatan non fisik berupa penyuluhan penyuluhan, seperti penyuluhan Wasbang, Bela Negara, pertanian, kegiatan pramuka, Pembinaan Mental, penyuluhan Kamtibmas, narkoba, perikanan, ketahanan pangan, kesehatan, penyuluhan hukum, pendidikan, KB Kes, penyuluhan konservasi alam dan penyuluhan peternakan.

Baca Juga :  Mancing di Sungai Batang Tebo, Warga Bungo Dapat Ikan Tapah Raksasa

Pada kegiatan paparan kesiapan TMMD ke-106 tersebut, Danrem 042/Gapu berharap, kegiatan TMMD dilaksanakan dengan sungguh-sungguh, serta sasaran yang dikerjakan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat dan dapat mengangkat roda perekonomian daerah setempat.

“Adakan koordinasi dengan seluruh dinas terkait yang ada di wilayah Pemerintahan Sarolangun agar saling mendukung sehingga seluruh kegiatan dapat berjalan sesuai apa yang diharapkan, jaga nama baik TNI dan pegang teguh Kemanunggalan TNI-Rakyat,” ucap Kolonel Elphis. (penrem042gapu)