“Kepada pengurus Partai Nasdem untuk bekerja keras, membesarkan partai ini. Jika ada masalah beri masukan secara etika dan intelektual jangan jadi DPR jalanan dan jangan lewat media sosial,” ujar Fasha.
Bahkan Fasha juga intruksikan kepada anggota DPRD Bungo Fraksi NasDem, untuk mendukung serta membantu kegiatan kepala daerah melaksanakan pembangunan di Kabupaten Bungo.
“Kami sampaikan selamat bekerja kepada Jumiwan Aguza, pesan kami pimpinlah partai dengan kebersamaan, semua pengurus diberdayakan, serta seluruh kader mari untuk mendukung kepemimpinannya,” tambahnya.
Dilain kesempatan, Ketua DPD NasDem Bungo Jumiwan Aguza, menyampaikan terima kasih atas diberikan kepercayaan untuk menahkodai DPD NasDem Kabupaten Bungo periode 2021-2024.
“Insya Allah akan siap membesarkan partai NasDem Kabupaten Bungo sampai ke pelosok-pelosok desa di Kabupaten Bungo. Bahkan kami sampaikan alhamdulillah saat ini teman-teman DPD NasDem Bungo telah mencapai 100 persen proses E-KTA,”ungkapnya.
Dikatakan Jumiwan, DPD NasDem Kabupaten Bungo mendapatkan 2 unit mobil Ambulance dari sekjen DPW NasDem Provinsi Jambi Hasbi Anshory yang akan di gunakan untuk operasional di Kabupaten Bungo.
“ Terima kasih juga tidak lupa saya sampaikan kepada ketua DPW NasDem Provinsi Jambi H. Syarif Fasha menyerahkan kursi roda,”tutupnya. (adv/jul)