Budaya Gotong Royong Eksis di Desa, Sertu Eko Ikut Cor Dak Pamsimas

Babinsa Sertu Eko Setyodadi gotong royong bersama warga, mengecor Dak Pamsimas di Desa Suka Jaya Rimbo Ulu. Foto : sidakpost.id/Amir. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Budaya gotong royong peninggalan leluhur bangsa Indonesia masih tetap eksis hingga sekarang ini, rukun guyub saling bahu- membahu merupakan aset atau modal dalam membangun kemajuan desa.

Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Sertu Eko Setyodadi Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/ Bute, ikut bergotong royong bersama warga binaan mengecor Dak Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas).

Yang berlokasi di Jalan Lawu RT 031 Dusun Wono Rejo Desa Suka Jaya Kecamatan Rimbo Ulu Kabupaten Tebo, Sabtu (04/11/2022).

Baca Juga :  Peringati Hari Kanker Sedunia, Kadinkes Bungo Ajak Masyarakat Terapkan Pola Hidup Sehat

“Budaya gotong royong terus dilestarikan hingga kini di Desa Suka Jaya, kegiatan ini merupakan bukti kerukunan warga dan guyub bahu- membahu dalam membangun desa,” ungkap Sertu Eko Setyodadi.

Baca Juga :  Poktan Sukajaya Tanam Tumpang Sari Jagung - Sawit

Pengurus Pamsimas Ashadi mengucapkan terima kasih kepada Babinsa, yang sudah aktif ikut bergotong royong bersama warga mengecor Dak Pamsimas di Suka Jaya ini.

“Terima kasih kepada bapak Babinsa yang selama ini aktif membina warga, menuju masyarakat rukun guyub penuh persaudaraan, ” ucap Ashadi (asa)