SIDAKPOS,ID.TEBO – Topik (40) warga Rt 06 Dusun Simpang Jaya Desa Teluk Kuali, Kecamatan Tebo Ulu, Kabupaten Tebo, ditemukan sudah tidak bernyawa, sekira pukul 10.38 Wib, Jumat (28/9).
Sebelumnya, dikabarkan Topik hilang. saat dia mencari kayu garu di Desa Rantau Langkap, Rabu (26/9) kemarin.
Kabid BPBD Tebo, Antoni Faksi dirinya membenarkan adanya orang hilang. Kemren Topik, ingin mencari kayu garu di Desa Rantau Langkap Tebo.
Setelah dilakukan pencarian dilokasi tempat dia mencari kayu garu, sangat mengejutkan Topik ditemukan tergelatak didalam semak sudah tidak bernyawa.
“Benar Topik sudah ditemukan sudah tidak bernyawa lagi. Kini Jenazah korban akan dibawa ke Rumah Sakit umum untuk di visum,” ujar Antoni.
Sementara, Kapolek Tebo Ulu, Iptu Iswah Yudi dikonfirmasi sidakpost.id, dirinya membenarkan, Topik yang hilang pada Rabu (26/9) kemarin sudah ditemukan.
“Setelah dilakukan pencarian bersama anggota Polsek, tim SAR dan BPBD dan masyarakat, korban ditemukan sudah tak bernyawa lagi,” kata Kapolsek. (nwr)