Tebo  

BKTM Brigpol Roy, Ajak Warga Lestarikan Kesenian Tradisional

SIDAKPOST.ID, TEBO – Brigpol Roy Situmorang, Bhabinkamtibmas Polsek Rimbo Bujang, mengajak masyarakat untuk melestarikan kesenian tradisional nusantara untuk menangkal kebudayaan asing yang tidak sesuai dengan nilai – nilai luhur bangsa indonesia.

Hal tersebut disampaikan oleh Brigpol Roy Situmorang, pada saat menghadiri hiburan rakyat pagelaran seni Kuda Kepang Turonggo Jati, di jalan 22 Desa Rimbo Mulyo Kecamatan Rimbo Bujang KabupatenTebo, Kamis (26/12/2019).

Pagelaran kesenian tradisional Kuda Kepang Turonggo Jati dari Sukadamai ini, dalam rangka Walinatul Khitan anak dari Alm Sugiarto.

Baca Juga :  Lurah Siti Fatimah Bantu Sembako Untuk Warga Yang Diisolasi Mandiri

“Kesenian tradisional peninggalan leluhur bangsa indonesia diantaranya seperti Kesenian Kuda Kepang harus digali dan ditumbuh kembangkan. Untuk menangkal masuknya budaya asing yang tidak sesuai dengan norma kehidupan bangsa indonesia,” tutur Brigpol Roy.

Baca Juga :  Merah Putih Berkibar Setengah Tiang, Mengenang 7 Pahlawan Revolusi

Dikatakannya, menggali dan menumbuh kembangkan serta melestarikan kesenian tradisional nusantara, untuk kekayaan khasanah kebudayaan nasional.

“Kesenian tradisional selain hiburan rakyat sekaligus sarana komunikatif dalam menyampaikan pesan-pesan pembangunan. Ini juga sebagai sarana komunikatif bernuansa heroik semangat kepahawanan,” pungkasnya. (asa)