Bungo  

Bersama PC Tidar Bungo, Darwandi Bagikan Masker Gratis

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Sebagai bentuk kepedulian terhadap bencana asap yang melanda Kabupaten Bungo. Anggota DPRD kabupaten bungo bersama PC Tidar Bungo, membagikan sebanyak 500 masker gratis kepada pengguna jalan di simpang drum, muara bungo, jumat (13/09/2019),

Darwandi anggota DPRD Kabupaten Bungo, mengatakan pemberian masker gratis ini sebuah langkah kepedulian kita terhadap bencana asap yang melanda kabupaten bungo beberapa hari terakhir.

“Kondisi asap sekarang semakin memprihatinkan dan membahayakan kesehatan, membuat aktivitas belajar terganggu,” ungkap Darwandi.

Baca Juga :  Diduga Selewengkan DD, Mantan Bendahara Dusun Terancam Pidana

Selain itu, seperti yang kita tahu kabut asap yang terjadi beberepa hari terakhir ini sudah sangat mengganggu terutama proses belajar mengajar para siswa disekolah.

” Kita semua disini berharap pada dinas terkait yaitu dinas pendidikan Bungo untuk bisa mencermati kembali dengan keadaan kabut asap seperti ini, agar bisa meliburkan para siswa-siswi, sementara menjelang kondisi kondusif kembali,” katanya.

Semua ini kita lakukan, karena kita harus menjaga kesehatan anak anak kita, karena anak-anak ini adalah untuk masa depan kita, ke depannya mereka adalah harapan bangsa kita,”tunkasnya.

Baca Juga :  Lagi, Tak Pakai Masker Puluhan Warga Tebo Terjaring Razia

Sementara yoga, siswa SMA N 1 Bungo mengungkapkan, akibat asap yang terjadi beberapa hari terakhir ini tidak sedikit dari mereka mengalami sakit, Batuk, dan saluran pernapasan terganggu,

“Untuk itu kami berharap kepada dinas pendidikan kabupaten bungo memberi perhatian kepada kami, sehingga kami bisa mengurangi aktifitas diluar rumah, ” Harap yoga siswa SMA N 1 Bungo. (jul)