Bersama Kades dan Bides Rantau Kembang, Koptu Poniman Pantau Warga Isoman

SIDAKPOST.ID, TEBO –  Babinsa Koramil 416-07/Rimbo Bujang. Koptu Poniman bersama Kades Rantau Kembang, serta Bindan Desa, sambangi warga terpapar Covid-19 di jalan poros RT 02 Rantau Kembang, Minggu (19/9/2021).

Koptu Poniman mengatakan, bersama pak Kades Kusmedi dan Bides Yeni turun langsung mendatangi ibu Ponirah yang terpapar covid-19 dan sedang isoman di rumahnya.

“Kedatangan kami tak lain memberikan suport dan semangat kepada ibu Ponirah agar tetap semangat selama isoman dan juga harus kuat dengan mengkonsumsi makanan bergizi,”katanya.

Baca Juga :  Dandim 0416/Bute, Memanen Padi Sawah Organik Bersama Bupati

Selain itu kata Poniman, mereka juga memberikan obat paket 1. Selain obat, dirinya juga bersama Bides, perangkat desa selalu memantau perkembangan kindisi ibu Ponirah.

Baca Juga :  Dandim Bute Letkol Arief Dampingi Danrem 042/Gapu Patroli Udara Karhutla

“Kami tak bosan-bosan, untuk memberi arahan dan masukan kepada warga agar tetap disiplin menerapkan prokes Covid. Karena dengan cara seperti itu maka, bisa terhindar dari wabah covid-19,”kata Koptu Poniman. (zek)