SIDAKPOST.ID, TEBO – Sekarang ini musim penghujan oleh karenanya masyarakat harus waspada dan berhati-hati, mengingat banyak penyakit yang bermunculan disaat peralihan musim panas kemusim penghujan.
Diketahui bahwa kesehatan tubuh dominan dipengaruhi oleh faktor lingkungan, karena apabila lingkungan tempat tinggal masyarakat tidak bersih diantaranya seperti adanya genangan air dan tempat kotor atau kumuh, bisa dijadikan untuk sarang nyamuk yang dapat menimbulkan penyakit seperti demam berdarah dengue (DBD) dan lainnya.
Babinsa Serda Wianto Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute giat menyambangi warga diwilayah binaannya untuk mengajak warga membersihkan lingkungan bertempat di jalan Singkarak Desa Pulungrejo Kecamatan Rimbo Ilir, Kabupaten Tebo.
Ajak Serda Wuanto, kepada warga mari kita bersihkan got atau parit saluran pembungan air, bersihkan sampah dan tempat kumuh, kuras penampung air serta mengubur barang bekas yang berserakan,” kata Serda Wianto.
” Kita wajib pakai masker, cuci tangan dengan sabun, jaga jarak aman, hindari kerumunan orang dan terapkan pola hidup bersih dan sehat. “Tutur Babinsa Serda Wianto, pada Senin (18/01/2921).
Ketua RT Gendon menuturkan, bahwa pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang sudah mengingatkan masyarakat, untuk selalu membersihkan lingkungan tempat tinggal terlebih di musim hujan guna antisipasi terjangkitnya penyakit.
” Kita sangat senang hadirnya bapak Babinsa, yang selalu aktif memberikan pengarahan dan pembinaan kepada masyarakat untuk menuju Desa Pulungrejo yang sehat dan kondusif,” ucap Gendon. (asa)