Babinsa Syaipul & Pemdes, Semprot Disinfektan Pemukiman Warga

SIDAKPOST.ID, TEBO – Dalam rangka untuk memutus mata rantai wabah Virus Corona atau Covid -19, Babinsa Serka Syaipul Efendi Koramil 416 – 07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bungo Tebo bersama Pemerintah Desa (Pemdes) melakukan penyemprotan cairan desinfektan ke pemukiman warga, bertempat di Desa Sapta Mulya Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo.

Babinsa Serka Syaipul Efendi saat
dikonfirmasi mengatakan, bahwa dirinya bersama Pemdes melakukan penyemprotan cairan disinfektan dengan sasaran pemukiman warga mulai dari jalan Merpati sampai dengan jalan Merak Desa Sapta Mulya.

“Mari bersihkan lingkungan tempat tinggal kita, terapkan pola hidup bersih dan sehat, rutin cuci tangan dengan sabun yang bersih, jaga jarak saat berkomuniksi, hindari kerumun massa, gunakan masker saat keluar rumah,” Imbau Babinsa Serka Syaipul Efendi, Minggu (18/10/2020).

Baca Juga :  Babinsa Serka Sutiyono, Himbau Masyarakat Manfaatkan Posyandu
Baca Juga :  Gelar Anjangsana, Danramil 416-05/Muara Tebo Berbagi kepada Warga

Kades Sapta Mulya Bagyo Santoso sangat berterima kasih kepada Babinsa dan lintas sektoral lainnya, yang selama ini sudah bersinergi dengan Pemdes Sapta Mulya dalam mensukseskan program pemerintah.

“ Semoga dengan penyemprotan disinfektan ini menjadi lingkungan yang sehat, warga menjadi patuh menerapkan protokol kesehatan,”ucap Kades Bagyo Santoso. (asa)