Babinsa Syafrizal, Tahun Baru Baiknya di Rumah Saja Patuhi Prokes

SIDAKPOST.ID, TEBO – Kendati saat ini Kabupaten Tebo kondisi Virus Corona sudah melandai turun, namun suasana pergantian tahun 2021-2022 masih dalam suasana pandemi yang belum tuntas hilang total.

Untuk itu dalam mengikuti suasana tahun baru 2022 dengan cukup sederhana tetap mematuhi himbauan dari perintah setempat, untuk menghindari Covid-19 Varian baru.

Hal tersebut disampaikan oleh Babinsa Sertu Syafrizal Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bungo Tebo, pada saat mengikuti Pam di Gereja GSJA jalan Sapat Desa Tirta Kencana Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo, Sabtu (01/01/2022).

Baca Juga :  Babinsa Ardi Koramil 416-07, Ajak Warga Buka Lahan Kebun Jangan Dibakar

Sertu Syafrizal juga menyebutkan, warga yang ikut dalam suasana tahun baru tidak perlu keluar daerah melainkan cukup di desa saja, lebih baik kumpul dengan keluarga membuat kegiatan yang bernanfaat serta menghindari kerumunan dengan mematuhi protokol kesehatan (prokes).

Baca Juga :  Peduli Sosial Babinsa Syafrizal Goro Membuat Rumah Warga

“Selamat tahun baru 2022 dengan iringan doa Covid-19 segera berlalu, bangsa dan negeri ini bisa menata perekonomian menuju yang lebih baik lagi,” tutup Sertu Syafrizal. (asa)