SIDAKPOST.ID, BUNGO – Babinsa Sertu Wianto Koramil 416-07/Rimbo Bujang, Kodim 0416/Bungo Tebo sambangi para kesenian Reok Bawono Langgeng di Jalan Aru RT 10 RW 01 Desa Giri Purno Rimbo Ilir, Kabupaten Tebo.
Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi yang baik dan mempererat hubungan kekeluargaan antara Babinsa dengan warga desa sehingga tercipta suasana yang harmonis dalam setiap pelaksanaan tugas Babinsa di lapangan.
“Semoga kesenian seperti ini terus kita lestarikan untuk menjaga budaya nenek moyang. Karena budaya tradisional harus benar-benar kita lestarikan dengan baik,” ujarnya.
Sementara itu, ketua kesenian BPK Pujud merasa senang Babinsa Koramil 07 Rimbo Bujang aktif menyapa warga di desa tak terkecuali, tempat kesenian Reok Bawono Langgeng.
“Kami tentu merasa bangga TNI terus ada di setiap kegiatan masyarakat tentu semua persoalan yang sedang terjadi di sekitar bisa diketahui. Kami juga berterima kasih telah memberikan motivasi kepada kami,” cetusnya. (zek)