SIDAKPOST.ID, BUNGO – Babinsa Dusun Karak Apung, Koramil 416-01/Rantau Pandan, Kodim 0416/Bute, melaksanakan komunikasi sosial dengan masyarakat binaan, di salah satu usaha prabot Dusun Karak Apung, Kecamatan Bathin III Ulu, Kamis (28/2/2019).
Babinsa Sertu M Zen mengajak seluruh masyarakat yang ada di wilayah binaan, untuk menjaga keamanan dan ketertiban ditengah masyarakat. Dengan cara menghidupkan kembali ronda malam setiap pos kamling yang sudah ada.
“Bagi kampung yang belum memiliki pos kamling segera di buat, dan bagi yang sudah terus dijaga agar tetap berjalan ronda malam. Hal itu sangat berpengaruh dengan kondisi dan situasi wilayah saat malam hari,” ungkapnya.
Selain itu,bila melihat ada kegiatan mencurigakan silakan lapor ke pihak berwajib, atau ke perangkat dusun yang ada. Dengan peduli dengan kondisi kamtibmas, maka tindak kejahatan meresahkan tidak akan terjadi.
“Mari kita bersama-sama menjaga kondisi dan situasi kamtibmas di tengah masyarakat dusun Karak Apung. Bila kondisi aman maka, kehidupan di tengah masyarakat menjadi nyaman, namun bila kondisi tidak aman maka semua kita yang rugi,” ucapnya.
Sementara itu, Danramil 416-01/Rantau Pandan Kapaten Inf Adrial Nursal juga membenarkan bahwa babinsa dari jajaran Koramil hampir setiap hari turun ke masyarakat melakukan komsos.
“Dengan sering berkomunikasi dengan masyarakat semua infosmasi dan masalah bisa didapat. Dan ini juga bentuk kepedulian TNI AD kepada masyarakat di wilayah binaan,” katanya. (zek)