SIDAKPOST.ID, TEBO – Budaya keguyuban kerukunan dan bergotong royong kehidupan masyarakat Desa Karang Dadi perlu terus dipertahankan, sehingga dapat terciptanya desa yang aman tenteram dan sejahtera.
Hal tersebut diungkapkan oleh Babinsa Serda Toni Daryono dari Koramil 416 – 07/Rimbo Bujang, pada saat menyambangi pekerja timbang buah Sawit di Jalan Apel Desa Karang Dadi, Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo.
Rabu (10/4/2019).
Saat dikonfirmasi lebih jauh Babinsa Serda Toni Daryono menuturkan, pihaknya terus berharap dan mengajak kepada warga Desa Karang Dadi agar mempertahankan budaya hidup gotong royong saling bantu membantu, rukun damai bersama – sama membangun desa.
“Mari aktifkan Poskamling dan Ronda malam, jaga persatuan kesatuan serta ciptakan suasana kondusif. Mari berikan hak Suaranya di TPS pada 17 April 2019,” ujar Babinsa Serda Toni.
Sementara, Tarno Tokoh masyarakat yang juga Toke buah Sawit mengatakan, pihaknya sangat berterima kasih kepada Babinsa Desa Karang Dadi yang aktif menyambangi dan akrab membaur dengan warga, untuk berkoordinasi dan memantau keamanan desa.
“Terima kasih kepada Bapak Babinsa Serda Toni Daryono atas kunjungannya ke warga, yang juga selama ini aktif membina Desa Karang Dadi Rimbo Ilir,” ucap Tarno. (Koramil 416 – 07/RB)