Babinsa Seprizal Dukung Kegiatan Safari Ramadhan Untuk Syiar Agama

Babinsa Serda Seprizal Saputra, saat koordinasi dengan Pemdes Purwo Dadi. Foto : Amir

SIDAKPOST.ID, TEBO – Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriyah 2025 Masehi sudah diambang pintu, berbagai kegiatan amal ibadah di bulan Ramadhan nanti selain menunaikan ibadah puasa di Siang hari, pada malam harinya umat islam melaksanakan Shalat Tarawih, Syafari Ramadhan, Tadarus Al Quran dan lainnya.

Kegiatan Safari Ramadhan biasanya dilaksanakan oleh Panitia Safari Ramadhan baik tingkat Kabupaten, Kecamatan dan Desa atau Kelurahan. Kegiatan Safari Ramadhan yang sudah dijadwalkan dilaksanakan usai Shalat Tarawih di Musholla maupun Masjid.

Pelaksanaan Safari Ramadhan harus didukung dan disukseskan oleh elemen masyarakat, karena tujuan Safari Ramadhan yakni untuk menyampaikan syiar agama islam untuk keselamatan manusia di dunia dan akhirat.

Baca Juga :  Babinsa Koramil 02/Tanah Tumbuh, Anjangsana Bersama Tokoh Masyarakat

Hal tersebut disampaikan oleh Babinsa Serda Seprizal Saputra Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute, pada saat menghadiri musyawarah pembentukan Panitia Safari Ramadhan, bertempat di Kantor Desa Purwo Dadi Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo, Kamis (27/02/2025).

Tampak hadir pada musyawarah ini Sekdes Purwo Dadi, Perangkat desa, Babinsa, Tokoh masyarakat dan Undangan lainnya.

” Kepada masyarakat khususnya umat islam marilah kita sambut Bulan Suci Ramadhan dengan penuh kegembiraan, Marhaban Ya Ramadhan 1446 Hijriyah Bulan yang penuh berkah dan ampunan, ” ungkap Serda Seprizal Saputra.

Baca Juga :  Koptu Hendrizon Gelar Patroli Karhutla

Sekdes Purwo Dadi Hendrik Mai B mengucapkan terima kasih kepada Babinsa, yang selama ini sudah bersinergi dengan Pemdes dan Perangkat Desa Purwo Dadi.

” Terima kasih kepada bapak Babinsa dan lintas sektoral lainnya, yang selama ini juga aktif berkoordinasi dengan aparat Pemdes Purwo Dadi. ” ujar Sekdes, Hendrik Mai B. (ADV/asa)