Babinsa Seprizal Ajak Warga, Tidak Membakar Lahan Untuk Kebun

Babinsa Serda Sefrizal Saputra sosialisasi karhutla dengan warga binaan, di Desa Purwodadi. Foto : sidakpost.id/Amir. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Dalam upaya mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla), Babinsa Serda Seprizal Saputra Koramil 416 – 07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bungo Tebo terus rutin melakukan patroli dan sosialisasi cegah karhutla kepada warga diwilayah binaan.

Hari ini Serda Seprizal Saputra selesai melakukan patroli dilanjutkan dengan sosialisasi cegah karhutla kepada masyarakat, bertempat di Dusun Tirta Sari Desa Purwodadi Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo, Sabtu (28/10/2023).

Pada kesempatan tersebut,
Serda Seprizal Saputra menyebutkan, bahwa saat ini di wilayah Kabupaten Tebo Masih dalam kemarau dan rawan terjadinya kebakaran hutan dan lahan. Bahkan sejumlah titik di daerah Kabupaten Tebo terjadi kebakaran lahan, yang berakibat kabut asap yang mengganggu pernafasan manusia.

Baca Juga :  Geger! Warga Bungo Tewas Ditangan Tetangga Sendiri

Kepada masyarakat jangan membuka lahan untuk dijadikan kebun dengan cara dibakar, juga saat membersihkan kebun, tidak membakar sampah supaya tidak terjadi kebakaran, jangan membuang puntung rokok di sembarangan tempat apalagi ditempat sampah kering.

Baca Juga :  Serma Suraji Koramil 416-07/RB, Goro Merehab Rumah Warga

“Tersangka pembakaran hutan dan lahan dipenjara dan denda sejumlah uang, jangan coba-coba membakar hutan dan lahan Pelakunya tak dapat ditolelir lagi,” Tegas Serda Seprizal Saputra. (asa)