Babinsa Poniman Rawat Kebun Jagung, di Areal Kompi B Yonif Raider 142/KJ

Babinsa Koptu Poniman Rawat Kebun Jagung, di Areal Kompi B Yonif Raider 142/KJ. Selasa (8/11). Foto : sidakpost.id/Amir. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Melalui petunjuk  Kasad Jenderal Dudung saat membuka ketahanan pangan di lokasi Kompi B Yonif Raider 142/KJ di Kecamatan Tebo Tengah Kabupaten Tebo, jajaran Kodim 0416/Bute mengolah lahan di areal Kompi B Yonif Raider ditanami jagung.

Babinsa Koptu Poniman Koramil 416-07/Rimbo Bujang ikut merawat kebun jagung di atas areal Ketahanan Pangan Kompi B Yonif Raider 142/KJ, dibawah kendali Kodim 0416/Bungo Tebo.

Babinsa Koptu Poniman dikonfirmasi menyebutkan, bahwa dirinya ikut bekerja merawat Kebun jagung di areal Kompi B
Yonif Raider 142/KJ, dengan tujuan agar pertumbuhan dan perkembangan tanaman jagung ini tumbuh subur dan hadil panennya nanti bisa memadai.

Baca Juga :  Puasa Pertama Nadik Divaksin Corona, Babinsa Sukarman Ikut Monitoring
Baca Juga :  Pemprov Jambi Gelar Gerakan Serentak Beli Beras Lokal Bagi ASN

” Untuk luas lahan tanaman jagung ada
satu hektar, yang setengah hektar umur
tanaman jagung dua bulan, sedangkan setengah hektar lagi umur tanaman jagung berkisar 21 hari, untuk jenis jagungnya namanya hibrida, ” terang Poniman, Selasa (08/11/2022). (asa)