SIDAKPOST.ID, BUNGO – Babinsa Desa Lubuk Mayan Kecamatan Rantau Pandan Koramil 416-01/Rantau Pandan, Serda Andi Iskandar melaksanakan komunikasi sosial, kepada warga binaan, Selasa (19/3/2019).
Serda Andi Iskandar mengatakan, menjelang pileg dan pilpres 17 April 2019 mendatang, warga harus bersama-sama menjaga kondisi wilayah dusun. “Mari kita jadikan pemilu aman, damai dan sejuk,” kata Serda Andi Iskandar.
Selain itu kata Serda Andi, kondisi lingkungan juga perlu diperhatikan, seperti mengumpulkan sampah, seperti plastik-plastik harus disatukan, karena sampah yang bisa menampung air hujan.
“Karena kalau kita bersama-sama, menjaga dusun kita maka akan terhindar dari penyakit, baik itu DBD, maupun penyakit lainnya. Saya akan terus berupaya menjadikan kondisi wilayah aman dan kondusif,” tuturnya.
Terpisah, Danramil Kapten Inf Adrial Nursal saat dikonfirmasi mengatakan, semua babinsa sudah menjadi tugas dan tanggungjawab, membina di wilayah binaan masing-masing.
” Tugas kita harus dirasakan oleh masyarakat, sehingga keluhan dan masukan bisa diketahui langsung,” tutupnya. (red)