SIDAKPOST.ID, BUNGO – Babinsa Air Gemuruh, Serka Basri, Koramil 416-06/Muara Bungo, membantu petani Sutarman, menyemprot rumput di lahan sawah yang akan digarap, Selasa (23/7).
Diketahui, lahan sawah yang di semprot tersebut merupakan bekas panen beberapa waktu yang lalu, dan kini dipenuhi rumput. Oleh sebab itu, TNI turun membantu membersihakan seluruh lokasi.
“Kondisi sekarang, lahan sawah sudah dipenuhi rumput oleh karena itu, bersama petani kami turun langsung mengatasi semua masalah yang ada. Dengan demikian lahan sawah ini digarab kembali untuk ditanami padi,” kata Serka Basri.
Selain itu, warga juga diajak agar tidak membakar sampah sembarangan untuk menghidari terjadi kebakaran.” Kita tahu sekarang musim kering jadi mudah sekali terbakar lahan atau kebun kering,” kata Serka Basri.
Sementara, Ketua Poktan Harapan Jaya, M Kuris mengatakan, sekarang sedang memebersihkan semua lokasi sawah yang lama. Karena sudah terlalu lama ditinggal maka sudah dipenuhi oleh rumput liar.
“Terima kasih bapak Babinsa telah membantu kami dalam membersihkan lahan sawah yang hendak ditanam. Sekali lagi terima kasih banyak kalian TNI memang luar biasa selalu ada di hati kami,” katanya. (zek)