SIDAKPOST.ID, TEBO -Babinsa Koramil 416-05/Muara Tebo, Serda Padril memonitoring penyemaian benih padi di Desa Jati Belarik, Kecamatan Sumay, Kabupaten Tebo, Selasa (12/3/2019).
Penyemaian benih padi ini adalah garapan Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Cahaya Maju desa tersebut.
Saat monitoring, Serda Padril bersama Ketua Gapoktan Cahaya Maju, Yamin. Benih padi yang disemai nantinya akan di tanam di sawah seluas 12 Ha.
“Benih yang disemai sudah berusia 18 hari. Hasil monitoring benih yang sudah disemai sangat subur,”kata Serda Padril.
Danramil 416-05/Muara Tebo Kpt Inf Zulkarnaini mengatakan, monitoring penyemaian benih padi merupakan tugas pendampingan yang dilakukan Babinsa di wilayah desa binaan.
Pendampingan yang dilakukan, kata Danramil, mulai dari persiapan lahan, pembibitan, penanaman, perawatan hingga panen.
“Kita berharap dengan adanya pendampingan ini bisa meningkatkan hasil panen petani, “kata Danramil. (red)