Babinsa Kopda Teguh, Goro Bersama Warga Goro Cor Jalan Rabat

SIDAKPOST.ID, TEBO  – Babinsa Kopda Teguh Koramil 416 – 07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute, bersama Warga melakukan gotong royong (goro), bertempat di Jalan Pematang Siantar RT 07 A Desa Sidorukun Kecamatan Rimbo Ulu Kabupaten Tebo.

Gotong royong pengecoran jalan Rabat beton yang berlokasi di jalan Pematang Siantar RT 07 A Desa Sidorukun ini , sepanjang 100 meter yang didanai dari anggaran dana desa (ADD).

Babinsa Kopda Teguh Nugroho mengatakan, dirinya melakukan komsos sekaligus goro bersama warga mengecor jalan Rabat beton di jalan Pematang Siantar Sidorukun.

Baca Juga :  Gubernur Cup di Tebo, Tak Ada Imbas Pengunjung Hotel di Rimbo Bujang

“Budaya gotong royong dalam membangun desa harus terus dipertahankan, diharapkan apabila telah rampung pembuatan jalan Rabat ini dapat dimanfaatkan dan dinikmati oleh masyarakat Sidorukun,” harap Babinsa Kopda Teguh Nugroho, Jumat (25/10).

Baca Juga :  Gubernur Cup 2023 di Tebo, Dongkrak Pelaku UMKM Cukup Bergeliat

Pjs Kades Sidorukun Marban menuturkan, pihaknya mengapresiasi kepada Babinsa Desa Sidorukun yang selama ini dekat dengan warga dan sering melakukan goro bersama warga.

“Terima kasih kepada bapak Babinsa maupun lintas sektoral yang selama ini aktif ikut memonitor kamtibmas di Sidorukun, kita berharap sinergitas Babinsa dengan pemdes terus berkesunambungan,” tutup Pjs Kades Marban. (asa)