Babinsa Azis Koramil 416-07/RB, Mau Selamat Pakailah Masker

SIDAKPOST.ID,TEBO – Kepada warga masyarakat harus menyadari bahwa wabah Virus Corona atau pandemi Covid-19 belum sirna, kapan saja dan dimana saja Virus yang berbahaya ini bisa mengancam manusia, dominan yang menjadi sasaran adalah warga yang menganggap sepele dan mengabaikan himbauan pemerintah tentang protokol kesehatan.

Hal tersebut diungkapkan oleh Babinsa Serka Azis Wandi Koramil 416-07/Rimbo Bujang didampingi Satpol PP dan Personil LH Dishub, pada saat menyambangi Pasar Tradisioanal Sarinah Wirotho Agung, Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo. Rabu (16/09/2020).

Pada saat menyambangi Pasar Sarinah, Serka Azis Wandi menegur pedagang dan pengunjung Pasar yang tidak memakai masker maupun membandel berkerumun, juga sejumlah pengunjung diberikan masker dan dipasangkan penggunaannya.

Baca Juga :  Pimpin Upacara di SMPN 3 Tebo, Ini Pesan Danramil Kapten Agussari

“Jangan panik tapi harus sadar, mari bapak, ibu, mas, embak, uda, uni harus menyadari untuk keselamatan diri pakailah masker dimana saja kapan saja saat keluar rumah, hindari kerumunan massa,cuci tangan dengan sabun, jaga jarak guna menghindari penularan wabah Covid-19. ” Tutur Babinsa Serka Azis Wandi.

Baca Juga :  Jelang Tahun Politik, Serda Supriyanto Ajak Warga Jaga Kamtibmas

Sambung Serka Azis, sesuai Peraturan Bupati (Perbup) Tebo Nomor 108 Tahun 2020 Tanggal 19 Agustus 2020 Tentang Penerapan Disiplin dan Penegakkan Hukum Protokol Kesehatan, Sebagai Upaya Pencegahan dan Pengendalian Covid-19 diwilayah Kabupaten Tebo.

“Pelanggar atau warga yang kedapatan tidak memakai masker ditempat keramaian akan ditindak tegas ikeh Tim Penertiban (didenda) sejumlah Uang, sesuai yang tercantum pada Perbup Tebo,”tandas Babinsa Azis. (asa)