Wujudkan Generasi Anti Narkoba, BNK Sosialisasi di SMAN 13 Bungo

BNK Bungo Sosialisasi Bahaya Narkoba di SMAN 13 Bungo, Bathin II Pelayang, Sabtu (26/8). Foto : sidakpost.id/Julian. Biro Bungo.

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Bungo menggelar sosialisasi anti narkoba kepada pelajar SMA Negeri 13 Bungo, Kecamatan Bathin II Pelayang, Sabtu (26/8/2023).

Hadir dalam kegiatan ini, Psikolog Fina Afriany, Sekretaris BNK Bungo, Zainadi, Bendahara BNK Bungo, Susanto, dan para tenaga pengajar SMA Negeri 13 Bungo.

Zainadi mengatakan sosialisasi ini dilakukan bertujuan untuk mencegah peredaran dan penyalahgunaan narkoba dilingkungan pelajar. Pasalnya, saat ini peredaran narkoba semakin mengkhawatirkan terlebih dikalangan pelajar.

Baca Juga :  Bantai Tim BRI Britama, Tim Voli Putra SMHB Lolos Ke Final

Karena itu, dengan sosialisasi pengenalan dan pemahaman tentang bahaya narkoba kepada para siswa-siswi SMA Negeri 13 ini sebagai upaya bersama dalam pencegahan penyalahgunaan narkoba terhadap generasi penerus bangsa agar terhindar dari bahaya narkoba.

“Harapannya para pelajar kita ini jangan sampai terjerumus dengan yang nama nya barang haram narkoba ini. Karena dampak negatif akibat dari penyalahgunaan narkoba ini banyak sekali, bahkan sampai kehilangan nyawa,” ujarnya.

Baca Juga :  Haornas Ke 36 di Tebo, Bupati H Sukandar Serahkan Bonus Atlet

Ditambahkan Zainadi, ditengah perkembangan zaman ini, dirinya juga mengajak peran aktif orang tua dan tenaga pendidik, agar bisa mengarahkan anak-anak untuk beraktifitas pada kegiatan yang positif.

“Generasi muda adalah calon pemimpin bangsa ini ke depan, maka dari itu, kami berharap terutama kepada adek-adek pelajar, agar sebisa mungkin dapat menjauhi yang namanya narkoba. Dan juga mari kita wujudkan Bungo Bersinar, Bersih dari Narkoba,” harapnya. (Jul)