Babinsa Misnadi : Lebih Baik Mandi Keringat Dalam Latihan Paskibra

Babinsa Sertu Mosnadi sedang melatih anggota Paskibra, tingkat Desa Sumber Agung. Foto : sidakpost.id/Amir. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Babinsa Sertu Misnadi Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute melatih anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) 17 Agustus 2023 tingkat desa, bertempat di Desa Sumber Agung Kecamatan Rimbo llir Kabupaten Tebo, Kamis (10/08/2023).

Anggota Paskibra sebanyak 48 orang dari SMAN Budi Luhur 42 orang dan dari Ponpes Rodlatul Asror ,6 orang. Pelatih Babinsa Sertu Misnadi dan dibantu oleh Anas Nur Guru SMK.

Babinsa Sertu Misnadi menuturkan, Anggota Paskibra harus memiliki disiplin yang tinggi dalam berlatih, membangun kekompakan dalam baris – berbaris dan lebih baik mandi keringat dalam latihan sehingga nantinya saat bertugas Paskibra tanggal 17 Agustus 2023 bisa berjalan lancar.

Baca Juga :  Bank Jambi Cabang Bungo Serahkan CSR Untuk Masjid Dusun Leban
Baca Juga :  Ratusan Mahasiswa di Bungo, Ikuti Kuliah Umum Bersama HIPMI Bungo

“Setiap anggota Paskibra harus memiliki rasa cinta kepada tanah air dan jiwa patriotisme, sehingga dalam melaksanakan pengibaran dan penurunan bendera merah putih nanti berlangsung khidmad,” kata Misnadi. (asa)