SIDAKPOST.ID, JAMBI – Gubernur Jambi, Al Haris memimpin apel pembukaan Raimuna Daerah Jambi 2023 di Bumi Perkemahan Abdurrahman Sayoeti-Musa, Sungai Gelam, Muaro Jambi, Sabtu (27/05/2023).
Gubernur Al Haris yang merupakan Ketua Majelis Pembina Daerah (Kamabida) Pramuka Provinsi Jambi mengatakan pendidikan kepramukaan merupakan jalur pendidikan non formal yang diperkaya dengan pendidikan nilai-nilai gerakan pramuka dalam pembentukan kepribadian yang berakhlak mulia, berjiwa pancasila dan menjunjung tinggi nilai-nilai luhur bangsa.
“Pendidikan kepramukaan dilaksanakan dengan menerapkan prinsip dasar kepramukaan dan metode kepramukaan serta sistem among. Subjek utama pendidikan kepramukaan adalah anak-anak dan kaum muda sebagai generasi penerus bangsa yang akan melanjutkan estafet kepemimpinan dan pembangunan bangsa di masa yang akan datang,” kata Al Haris dalam amanatnya.
“Proses penempaan diri seorang pramuka sejak usia siaga hingga pramuka pandega adalah proses pendidikan sepanjang hayat yang berlangsung terus menerus yang menjadikan seorang pramuka sebagai sosok manusia unggul dalam sikap, tindakan, etika moral, wawasan kebangsaan, kecakapan dan keterampilan sebagai bekal hidup kedepan,” ujarnya.
Proses penempaan diri yang demikian dilaksanakan dalam satu wadah pembinaan yang kita kenal dengan istilah gugus depan.
Seorang sosok pramuka ideal yang diharapkan sebagai pramuka yang unggul dilahirkan dari proses yang tidak mudah, tidak pula karbitan, akan tetapi dengan melewati tahapan yang cukup panjang, penuh tantangan, hambatan dan perjuangan.
“Oleh karena itu, apabila kita melihat pemimpin yang berhasil hari ini , lihatlah pula proses perjalanan hidupnya di masa lalu,” tukasnya.