Apel Gelar Pasukan OPS Ketupat 2023, Kapolres : Mari Berikan Kenyamanan dan Keamanan Bagi Pemudik

Tampak Kapolres Bungo AKBP Wahyu Bram, pasang pita kepada personel apel ketupat 2023. Foto : sidakpost.id/Zakaria.

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Polres Bungo melaksanakan apel gelar pasukan operasi ketupat dalam rangka pengamanan idul Fitri 1444 H/2023 M. Apel dipimpin oleh Kapolres AKBP Wahyu Bram, Senin (17/04) di halaman Mapolres Bungo.

Kapolres AKBP Wahyu Bram, membacakan amanat Kapolri Listyo Sigit Prabowo apel ini, merupakan wujud nyata sinergitas Polri dengan Stake Holder. Dimana penekanan bapak presiden tahun ini lonjakan mudik sangat luar biasa.

“Dimana dari 85 juta ke 123 Juta dari survei, Artinya ada kenaikan 45 persen, ini harus dihitung dan dikalkulasikan dengan baik,” ucap AKBP Bram.

Baca Juga :  Gerak Cepat Tindak Lanjuti Curhatan Warga, Polres Bungo Patroli Siswa yang Membolos

Bram juga menyampaikan, kepada seluruh personel pengamanan agar jadikan tugas pengamanan hari raya idul Fitri ini sebuah kebanggaan. Karena tanggung jawab ini adalah tanggung jawab bersama.

Baca Juga :  Kasat Kamling, Wujudkan Kamtibmas di Bungo

“Oleh karena itu laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab profesional humanis, dan pahami tugas maupun fungsinya masing-masing sesuai rencana operasi dengan mengedepankan langkah prediktif serta deteksi dini,” ujar Kapolres.

Apel gelar pasukan ketupat 2023 dihadiri  oleh forkopimda Bungo, TNI, Polri, Satpol PP, Dishub, Damkar, dan jajaran personil Polres Bungo. (zek)