Cegah Penyakit Musim Hujan, Babinsa Poniman Ajak Warga Bersih Lingkungan

Babinsa Koptu Poniman memotivasi warga Rantau Kembang, untuk membersihkan lingkungan di musim penghujan. Senin (19/12). Foto : sidakpost.id/Amir. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID, TEB0 – Babinsa Koptu Poniman Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute komsos dengan warga binaan di Jalan Poros RT 07 Desa Rantau Kembang Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo, Senin (19/12/2022).

Koptu Poniman dalam kesempatan itu mengajak seluruh masyarakat agar membersihkan lingkungan tempat tinggalnya, guna mencegah timbulnya berbagai penyakit di musim penghujan.

“Saat ini musim penghujan dan bahkan curah hujan cukup tinggi, oleh karena itu masyarakat harus lebih waspada dengan kondisi seperti sekarang ini, terutama sampah dan tempa kumuh harus dibersihkan,” imbau Babinsa Poniman.

Baca Juga :  Babinsa Koramil 416 - 07/RB, Minta PTPS Yang Dilantik Menjaga Netralitas

Musim penghujan demam berdarah (DBD) mengancam warga, sebut Koptu Poniman, untuk memutus siklus hidup nyamuk dengan gerakan menutup , menguras, mengubur (3 M), barang-barang yang dapat menampung air yang ada disekitar kita.

“Tutuplah tempat yang bisa menampung air baik didalam maupun di luar rumah, kuras lah tempat penampungan air seperti bak mandi atau akuarium dan vas bunga, mengubur objek yang bisa menampung air seperti kaleng bekas atau wadah plastik dan lainnya,” ujar Babinsa.

Baca Juga :  Beri Motivasi ke Nakes, Kapolres, Dandim dan Kajari Bungo Sambangi Rumah Sakit Umum

Kadus Abdul Hadi sangat senang dan mengucapkan terima kasih atas kunjungan Babinsa, untuk memberikan sosialisasi tentang kebersihan lingkungan pada saat musim hujan seperti sekarang ini kepada masyarakat.

“Terima kasih kepada bapak Babinsa mengingatkan warga untuk membersihkan lingkungan, guna mencegah mewabahnya penyakit demam berdarah akibat gigitan nyamuk karena pemukiman yang kumuh dan lembab,” tutup Kadus Abdul Hadi. (asa)