SIDAKPOST.ID – Dalam rangka Pembukaan Maulid Arbain Kuala Tungkal yang digelar melalui Tabligh Akbar, Bupati Tanjab Barat H. Anwar Sadat, turut hadir memeriahkan acara tersebu, Senin malam, (26/09/2022).
Kegiatan Tabligh Akbar yang dilaksankan di Laman Orang Kayo Rajo Laksamano (Alun – Alun Kuala Tungkal ) ini juga dihadiri oleh para habaib dan ulama serta masyarakat dan tamu undangan lainnya.
Bupati H. Anwar Sadat mengatakan Maulid Arbain ini adalah dalam rangka awal kelahiran Nabi Muhammad SAW selama 40 Hari.
Dalam Kondisi kenaikan BBM membuat perekonomian terganggu, dengan merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW Menjadi salah satu Allah SWT akan kesulitan yang menimpa semua baik dunia maupun akhirat
Dirinya menginginkan sekali apa yang disampaikan penceramah pada kita semua dapat direalisasikan di kehidupan nyata baik bertutur kata dan bertingkah laku kita di Kabupaten Tanjab Barat.
“Saya mohon didoakan agar diberikan kekuatan dan kesabaran untuk dapat membangun Kabupaten Tanjab Barat yang kita banggakan ini,”harapnya.
Lebih lanjut Bupati juga menyampaikan Qori kita M. Hamim Saputra beberapa waktu lalu meraih prestasi Juara Pertama MTQ pada Kompetisi Internasional antar Negara Melayu Serumpun Tahun 2022.
Sementara pada MTQ Nasional yang akan dilaksanakan di Kalimantan Selatan nanti ada 17 Qori Qoriah Kabupaten Tanjab Barat yang akan mewakili Provinsi Jambi.
“Hal-hal keagamaan seperti ini akan terus kita kembangkan sebagai ciri khas yang dapat membedakan Kabupaten Tanjab Barat dengan Kabupaten lainnya karena Kabupaten Tanjab Barat merupakan miniatur Serambi Jambi,” tutupnya. (str)