SIDAKPOST.ID, BUNGO – Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-50 tingkat Kabupaten Bungo di Kecamatan Pasar Muara Bungo sukses di gelar.
Tak hanya sukses menjadi tuan rumah, Kecamatan Pasar Muara Bungo sukses
keluar sebagai Juara Umum pada MTQ ke-50 tingkat Kabupaten Bungo tahun 2022.
Camat Pasar Muara Bungo Zenhendri.B, S.Sos menyampaikan rasa syukur, penyelenggaraan MTQ ke 50 tingkat Kabupaten Bungo berjalan sukses.
Sebagai tuan rumah, Zenhendri mengucapkan selamat kepada seluruh kafilah utusan dari 17 Kecamatan dalam Kabupaten Bungo yang ikut meramaikan perhelatan MTQ tingkat Kabupaten tahun ini.
Selanjutnya, ucapan terima kasih juga ia sampaikan kepada seluruh panitia dan pihak yang terlibat dalam sukseskan MTQ ke-50 tingkat Kabupaten Bungo dengan baik.
“Sukses nya perhelatan ini tidak terlepas atas kerja keras dari seluruh panitia dan pihak yang terlibat. Tak hanya itu, izinkan juga kami sampaikan permohonan maaf, mana kala dalam penyelenggaraan MTQ ini ada kekurangan, atas nama Panitia kami ucapkan mohon maaf,” ucapnya.
Dikatakan, ucapan selamat kepada seluruh kafilah yang telah meraih juara. Kepada yang belum berhasil, Ia mengingatkan untuk tidak berkecil hati, teruslah berlatih masih ada kesempatan di tahun mendatang.
“Selamat kepada para pemenang. Jangan berpuas diri pada capaian ini, terus belajar dan raih prestasi ke tingkat yang lebih dari ini. Jangan berkecil hati kepada yang belum, tetap semangat masih ada kesempatan pada ajang-ajang selanjutnya,”ungkapnya.
Lebih lanjut kata dia, penyelenggaraan ini tidak hanya mencari juara saja, namun melalui momentum ini sebagai upaya untuk mensyiarkan agama dan melestarikan kitab suci Al qur’an dalam kehidupan umat islam.