Jelang KOSN Tingkat Provinsi Jambi, Kadisdik Siapkan Peserta Lomba Secara Maksimal

Sekdis Pendidikan dan Kebudayaan usai memberikan Tropi bagi peserta juara KOSN Tingkat Kabupaten Muaro Jambi. Foto : Munawir

SIDAKPOST.ID, MUARO JAMBI – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Muaro Jambi, tengah mempersiapkan secara maksimal jelang perlombaan Kompetisi Olahraga Siswa Nasional (KOSN) tingkat Provinsi Jambi tahun 2022, Senin (4/7/2022).

Plt Kadisdik Kabupaten Muaro Jambi Junaidi melalui Sekretaris Dinas Pirdaus  Tropi mengatakan, jelang perlombaan KOSN tingkat Propinsi Jambi pihaknya sedang mempersiapkan Perseta lomba secara maksimal.

Kedepan perjuangan dan persaingan yang akan semakin berat karena diKompetisi KOSN tingkat propinsi Jambi, peserta akan bertemu dengan para juara dari wilayah lain.

Baca Juga :  Jawaban Walkot Pandangan Fraksi Terhadap 4 Raperda Rapat Paripurna dan HUT DPRD Depok

“Sudah barang tentu peserta akan membawa nama Kabupaten masing-masing untuk memperebutkan juara di tingkat Provinsi Jambi,” ujarnya.

Lanjutnya, pserta berjumlah 20 orang yang terdiri dari SD dan SMP yang akan berkompetisi KOSN tingkat Provinsi Jambi pada cabang olahraga Kerate dan Pencak Silat.

Besar harapan kita peserta bisa meraih juara. Disdik bakal memberikan bonus jika peserta lomba berhasil meraih juara di KOSN tingkat Provinsi Jambi.

“Saya berpesan kepada Parah pelatih dan guru pembimbing agar selalu memperhatikan kesehatan Peserta lomba sehingga pada hari perlombaan nanti anak-anak peserta lomba KOSN bisa tampil dengan maksimal,”tutupnya.

Baca Juga :  Pj Bupati Tebo Meninjau Pembangunan Pasar Modern Tanjung Bungur

Hafidz salah seorang Peserta lomba cabang Pencak Silat tingkat SD ketika dikonfirmasi mengatakan, dirinya akan berusaha semaksimal mungkin sehingga nantinya bisa meraih juara dan bisa mengharumkan nama sekolah dan Kabupaten Muaro Jambi.

“Kami akan berusaha di cabang Pencak Silat ini bisa meraih prestasi juara pada Kompetisi KOSN tingkat Provinsi Jambi,” ucap Hafidz. (wir)