SIDAKPOST.ID, TEBO – Komunikasi sosial (komsos) adalah salah satu media para Babinsa untuk mengenal warga binaannya lebih dekat lagi, serta sebagai sarana silaturahmi sekaligus penyampaian pesan – pesan program pemerintah termasuk informasi yang menyentuh masyarakat di pedesaan.
Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Sertu Misnadi Koramil 416 – 07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute, bersama Bhabinkamtibmas Bripka H Panjaitan Polsek Rimbo Ilir menyambangi warga binaannya, bertempat di Desa Sumber Agung Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo.
Babinsa Sertu Misnadi mengatakan, bahwa komsos selain bersilaturrahmi juga bertujuan untuk mencari informasi guna mengetahui perkembangan situasi kamtibmas dan lainnya di wilayah desa binaan.
“Untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan, tentunya perlu menciptakan kedekatan persuasif dengan warga masyarakat,”kata Sertu Misnadi, Selasa (21/06/2022).
Dikatakannya, warga harus terus mempertahankan persatuan dan kesatuan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Budaya bergotong royong yang mengakar terus dipertahankan, untuk modal bersama membangun desa.
“Untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (sitkamtibmas) yakni dengan meningkatkan keaktifan Pos Kamling dan Ronda malam di jalur yang ada di desa, “tutup Babinsa. (asa)