SIDAKPOST.ID, BUNGO – Kontestasi pemilihan Rio (Pilrio) serentak 2022, di 42 Dusun dalam Kabupaten Bungo baru saja usai. Ucapan selamat datang dari Alparobi, S.H.,M.H. Kepada Rio terpilih.
Ketika dibincangi, Alparobi secara pribadi dan keluarga mengucapkan selamat atas terpilihnya 42 Datuk Rio untuk memimpin dusun periode 2022-2028. Ia juga bangga Pilrio serentak berjalan lancar, aman dan sukses.
“Selamat kepada para calon Rio terpilih di Pilrio serentak 15 Juni 2022. Semoga apa yang telah diniatkan dalam visi dan misi kemarin bisa dilaksanakan dalam bingkai kebersamaan dan kekeluargaan di dusun,” kata Alparobi, Kamis (16/6/2022).
Alparobi mengajak kepada semua Rio yang terpilih, untuk tidak membedakan dari apa dan tim siapa. Sekarang Pilrio sudah usai, tinggal menunggu pelantikan dan bekerja membangun dusun masing-masing. Jadi kunci sukses pembangunan kebersamaan.
“Ingat berbeda pilihan dalam kontestasi demokrasi itu hal biasa, akan tetap jangan sampai hubungan kekeluargaan terpecah belah karena berbeda pilihan. Saya ingin, setelah Pilrio usia mari kita ciptakan rasa kekeluargaan yang kokoh,”katanya.
Dikatakannya, semua yang ada di dusun pasti masih ada hubungan kekeluargaan serta sanak saudara jadi, tidak baik juga Pilrio yang baru saja usai digelar membuat diri satu sama lain terpecah belah. Ia sangat yakin, amanah yang dititipkan merupakan harapan masyarakat kepada pemenang.
“Kontestasi Pilrio telah usai ke depan, bagaimana masyarakat di dusun bisa merasakan dampak dari pembangunan. Tentu tidak akan bisa bekerja sendiri. Maka dari itu, mari bergandeng tangan dengan seluruh elemen masyarakat yang ada di dusun,” katanya. (jul)