SIDAKPOST.ID, TEBO – Jalur lintas Tebo – Jambi terhambat kemacetan panjang, pasalnya Jembatan penyebrangan yang berlokasi di RT 008 Dusun Rejosari Desa Mangupeh Kecamatan Tengah Ilir Kabupaten Tebo nyaris ambrol, pada Senin (16/5/22), pukul 21.48 wib malam
Jembatan penyebrangan ini yang memang sering dilalui kendaraan bus maupun truk terdapat lubang yang menganga seluas kurang lebih 2 meter pada tengah jembatan, yang jika dilalui pengendara akan berdampak fatal bisa berbahaya.
Rusaknya jembatan memang dikarenakan usianya cukup tua, kondisi jembatan ini diprediksi kerusakannya termakan usia yang sudah cukup tua atau lama.
Terkait kerusakan tersebut ketua RT 008 juga menghimbau kepada pengguna jalan atau pengendara, jangan melewati dulu jembatan ini, karena bisa berakibat kecelakaan bagi pengendara yang melintas.
“Truk jangan lewat dulu lah, khawatir jembatan tambah parah bahkan bisa ambrol,” ungkap Ketua RT Samsul, saat dikonfirmasi sebelum Polisi sampai di lokasi. (adl)