Cegah Kejahatan Jelang Lebaran, Serma Indra Ajak Warga Jaga Lingkungan

Babinsa Serma Indra Gunawan usai Shalat Tarawih di Masjid Nurul Huda Perintis, komsos dan sosialisasi tentang kamtibmas/Foto : sidakpost.id (Amir)

SIDAKPOST.ID, TEBO –  Babinsa Serma Indra Gunawan Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute mengingatkan kepada warga masyarakat, supaya tetap mewaspadai potensi tindak kejahatan saat bulan Ramadhan terlebih jelang lebaran idul fitri 1443 hijriyah yang sudah diambang pintu.

Hal tersebut disampaikan Serma Indra Gunawan pada usai melaksanakan shalat tarawih, bertempat di Masjid Nurul Huda Jalan 24 Desa Perintis Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo, Sabtu (23/04/2022) malam.

Serma Indra Gunawan mengingatkan sekaligus mengajak kepada warga masyarakat untuk mewaspadai aksi kejahatan yang rawan terjadi menjelang lebaran idul fitri.

Baca Juga :  Pastikan Gereja Aman, Dandim Sarko dan Kapolres Merangin Cek Langsung

“Karena biasanya momen menyambut lebaran sering kali dimanfaatkan oleh pelaku kejahatan, kesempatan dalam kesempitan untuk melancarkan aksi kejahatan,”ujar Serma Indra Gunawan.

Imbuh Babinsa, warga diminta agar tetap waspada terhadap tindak kriminalitas pencurian saat rumah kosong, perampokan maupun penyebaran uang palsu saat transaksi jual beli di pasar dan lainnya.

Baca Juga :  Peduli, Bhayangkari Polres Muaro Jambi Gelar Vaksinasi

Tingkatkan keaktifan Pos Kamling dan Ronda malam, untuk meminimalisir serta mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas di lingkungan masing -masing.

“Pada intinya masyarakat diminta untuk waspada menjaga lingkungan guna mengantisipasi tindak kriminalitas, tetap menerapkan prokes. Selamat menunaikan ibadah puasa,”pungkasnya. (asa)