Anwar Sadat Laksanakan Syafari Ramadhan di Kampung Baru

Bupati H Anwar Sadat Safari Ramadhan di Desa Kampung Baru/Foto : sidakpost.id (satria)

SIDAKPOST.ID Bupati Tanjung Jabung Barat kembali laksanakan kegiatan Safari Ramadhan 1443 H/2022, yang mana kali ini dilaksanakan Desa Kampung Baru Kecamatan Batang Asam, Rabu (20/04/2022).

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh H. Anwar Sadat, ini juga turut dihadiri oleh Wakil Bupati, Sekda, Asisten, Kepala OPD, Ketua TP PKK, Wakil TP PKK I, Anggota DPRD, Camat Batang Asam, Kepala Desa, Danramil, Kapolsek, BAZNAS, tokoh agama, tokoh masyarakat setempat.

Bupati Anwar Sadat dalam sambutannya menyampaikan bahwa, bulan suci ramadhan merupakan keistimewaan bagi umat muslim, dimana setiap orang muslim berlomba-lomba meningkatkan ke iman melalui aktivitas puasa, tarawih, tadarus dan bentuk amaliah lainnya.

Baca Juga :  Lomba Kampung Bantar, Juara Umum Perumahan Mutiara Kenali Jambi

”Semoga dengan safari ramadhan yang dilaksanakan Pemkab ini dapat menjadi semangat baru mempererat tali silaturahmi, sekaligus menyadarkan kita akan pentingnya kebersamaan dalam mengabdikan diri untuk masyarakat,” harapnya.

Selanjutnya, terkait permasalahan listrik yang belakangan ini sering terjadi ,Bupati mengaku pihaknya telah melakukan upaya untuk mengatasi permasalahan tersebut,salah satunya dengan melakukan pertemuan dengan Pihak PLN UP3 Jambi, PLN ULP Kuala Tungkal serta pihak Tanjung jabung power.

Baca Juga :  Hadiri Launching Program Dashat, Kepala BKKBN Jambi : Perlu Dukungan Tokoh Agama

“Di awal kita sudah mempreseure (menekan) PLN dan TJP (Tanjung Jabung Power) untuk memberikan pelayanan prima tentang listrik di Tanjabbar,” ungkapnya

Bupati juga sebut Pemkab terus mendorong penyelesaian Gardu Induk yang berada di Sungai Saren untuk menambah supply listrik, sehingga diharapkan dapat mengatasi permasalahan listrik di Tanjab Barat. Ditambahkannya, untuk mempercepat proses penyelesaian gardu induk tersebut, Pemkab akan lakukan kunjungan Kementerian.