Bupati Bungo :  Pasar Bedug dan Bazar Kembali Hadir di Kota Muara Bungo

Bupati Bungo Bersama Forlopimda Kembi Buka Pasar Bedug di Kota Muara Bungo/Foto : sidakpost.id (Juliansyah)

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Setelah hampir dua tahun ditiadakan akibat Pandemi Covid-19, Pasar Bedug, Bazar dan Pasar Tumpah Bulan suci Ramadhan 1443 H di Bungo resmi di buka hari ini, Minggu (3/04/2022).

Pembukaan itu ditandai pemotongan pita secara simbolis dilakukan oleh Bupati Bungo H Mashuri didampingi Ketua TP-PKK Kabupaten Bungo Hj Verawaty Mashuri, dan Forkompinda.

Dalam kesempatannya, Bupati Mashuri menyambut baik kehadiran Pasar Bedug, Bazar dan Tumpah dalam rangka bulan suci ramadhan dan menyambut hari raya Idul Fitri 1443 H.

Baca Juga :  Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, Besok FKPAI Gelar Tabligh Akbar

Dikatakannya, pandemi Covid 19 yang melanda selama 2 tahun terakhir 2020 dan 2021 harus diakui sangat berdampak terhadap seluruh sektor terutama perekonomian di Kabupaten Bungo.

Selama pandemi melanda, tidak dapat melaksanakan kegiatan Pasar Bedug, Pasar Tumpah dan Bazar Ramadhan, sebagaimana yang di laksanakan hari ini,

“Oleh sebab itu melalui kegiatan Pasar Bedug, Pasar Tumpah, Bazar Ramadhan hari ini, hendaknya dapat dijadikan momentum bagi para PKL dan pelaku UMKM untuk kembali bangkit dari keterpurukan ekonomi yang disebabkan oleh Pandemi Covid-19,”kata Mashuri.

Baca Juga :  Istri Pj Bupati Tebo Akan Bantu Kaki Palsu, Pada Podo Kakinya Diamputasi

Kata dia, bangkitnya perekonomian daerah sangat penting, dengan begitu, melalui kegiatan ini roda perekomian masyarakat akan bergerak dan berjalan dengan baik.

“Meskipun pembatasan-pembatasan sudah mulai dilonggarkan, namun perlu diingatkan kita semua tetap selalu menerapkan protokol kesehatan Covid-19,” tukasnya. (jul)