Indahnya Kebersamaan Anggota Satgas TMMD Bersihkan Kantor Desa Bukit Beringin

SIDAKPOST.ID, Merangin – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-111 Kodim 0420/Sarko gotong-royong membersihkan dan merapikan Kantor Desa Bukit Beringin, Kecamatan Bangko Barat, Kabupaten Merangin, Paska kunjungan Tim Wasev (pengawasan dan Evaluasi) Mabes TNI AD Ke Program TMMD ke 111 Kodim 0420/Sarko.

Baca Juga :  Babinsa Serda Anton, Bantu Petani Bajak Sawah

Gotong royong dapat dilakukan melalui segala hal, seperti terlihat hari ini anggota Satuan Tugas (Satgas) TMMD bersama warga bergotong-royong bersihkan kantor Desa Bukit Beringin, jum’at(02/07/2021)

Pratu Yudha menyampaikan “selain untuk menanamkan kembali budaya gotong-royong serta manunggal TNI dan rakyat, pembersihan lingkungan juga harus rutin dilakukan, apalagi pandemi Covid-19 sekarang ini, kita wajib menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan,” pungkasnya disela-sela kegiatan. (Sp)