Dandim 0416/Bungo Tebo bersama Kadis TPHBun Panen Semangka di Mangun Jayo

Tampak : Dandim Bute, Kadis TPHBun, Camat Muko-Muko Bathin VII, Danramil Rantau Pandan dan pemilik H. M Thohir panen buah semangka di Mangun Jayo

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Dandim 0416/ Bungo Tebo, Letkol Inf Arianto Maskare Subagio, bersama Kadis TPHBun, Hasbi, Zamroni Camat Muko-Muko Bathin VII, sekaligus pemilik kebun, H. M Thohir di Mangun Jayo semangat panen semangka.

Selain Dandim, tampak hadir Danramil 416/01/Rantau Pandan, Kapten Arm Abasri, Pasi Ter Kodim, Kapten Inf Adrial Nursal para Babinsa dan PPL Pertanian, serta keluarga besar bapak H. M Thohir.

Seorang petani, Turut (60) mengatakan, memang kondisi tanah di lokasi milik pak H M.Thohir ini bagus untuk ditanam semangka. Selain itu, perawatan serius juga dilakukan sehingga hasilnya bisa memuaskan.

Baca Juga :  Cegah Pungli Terhadap Sopir, Polres Muaro Jambi Turun Ke Jalan

“Awalnya kita cek tanahnya, setelah itu barulah kita menamam semangka. Tidak itu saja, bibit yang bagus, perawatan dan pupuk yang memadai sehingga buahnya besar-besar seperti ini. Cuaca juga ikut menentukan hasil buah semangka,”ucap pakde Turut pria asal Lampung ini.

Dikatakan, per hari ini saja sudah lebih dari 50 ton yang sudah dipanen. Karena hasilnya mencapai 20 ton per hektare. Untuk merawat tidak begitu sulit karena sudah terbiasa menamam semangka.

“Bisa hasil seperti ini, memang didukung dari semua faktor. Baik itu, pupuk yang bagus, perawatan secara intensif. Faktor cuaca dan tanah juga sebagai penentu sehingga buah semangka ada yang berat 17 kg per buah,”ungkapnya.

Baca Juga :  Dampingi Nakes, Danramil Pulau Temiang Gelar Vaksin Secara Door to Door

Kadis TPHBun, M Hasbi menyebutkan, kalau pak Turut ini kalau dilihat sudah berpengalaman menanam semangka. Ini semua kalau bukan orang yang telaten maka hasiknya tidak seperti ini. Karena buah semangka ukuran besar-besar.

“Sejauh ini kami kebun semangka yang ada di Bungo sudah kami bina terlebih di Pelepat Ilir. Memang di Mangun Jayo kita belum masuk keseni, tapi pada dasarnya kita dari dinas mensuport penuh semua kegiatan petani,”tutur Hasbi.