SIDAKPOST.ID, TEBO – Petugas BUMDes harus menjadi contoh dan menerapkan protokol kesehatan (prokes) saat berkomunikasi melayani masyarakat untuk memutus mata rantai penyebaran wabah Corona, mengingat pandemi Covid-19 sampai saat ini belum juga lenyap dan masih mengancam penularannya kepada manusia.
Ajakan dan peringatan tersebut disampaikan oleh Babinsa Koptu Teguh Nugroho Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bungo Tebo, pada saat komunikasi sosial dengan Pengurus dan petugas BUMDes di jqlan kota Baru Pasar, Desa Sidorukun Kecamatan Rimbo Ulu Kabupaten Tebo.
Tingkat kesadaran masyarakat terkait pemakaian masker di luar rumah saat ini sangat rendah, terkesan sebagian warga beranggapan bahwa ancaman Virus Corona sudah tidak ada.
“Untuk itu diperlukan kepeloporan para tokoh masyarakat, guna menjadi contoh penerapan prokes, ” tutur Babinsa Teguh
Nugroho, Minggu (21/03/2021).
Babinsa selalu bersinergi dengan semua stakeholder yang ada, imbuh Koptu Teguh, untuk terus menghimbau dan mengingatkan masyarakat agar terus mematuhi protokol kesehatan.
“Tetap pakai masker, rutin cuci tangan dengan sabun, jaga jarak aman, hindari kerumunan orang dan pola hidup bersih serta sehat, ” ajak Babinsa.
Ketua BUMDes Sidorukun Tupar mengatakan, bahwa BUMDes yang dipimpinnya mempunyai bidang usaha seperti Pom Mini, Air isi ulang dan layanan transaksi perbankan.
“ Terima kasih kepada bapak Babinsa yang sudah memberikan himbauan kepada kami terkit prokes covid-19, kita berharap kemitraan ini berlanjut dimasa mendatang, ” tutupnya. (asa)